Kamis, 25 April 2024,
BERITA SELA

Kamis, 02 Jun 2022, 12:23:33 WIB, 1110 View Rahma S. , Kategori : ANALISIS HARGA

KENDARI- Dinas perindistrian dan Perdagangan (Disperindag) Sulawesi Tenggara (Sultra) bersama tim pengendali Inflasi Daerah (TPID) secara rutin terus melakukan pemantauan di beberapa titik lokasi pasar di Bumi Anoa. Bahkan berdasarkan pantauan kebutuhan pokok yang dilakukan Disperindag baru-baru ini, dilaporkan harga masih stabil dan stoknya cukup tersedia baik di pasaran maupun di tingkat distributor.

Kepala Disperindag Sultra, Siti Saleha di mengatakan,  beberapa jenis komoditas kebutuhan pokok yang menjadi pantauan setiap hari khususnya di tiga pasar induk di Kota Kendari yakni Pasar Sental kota Kendari, Pasar basah mandonga dan pasar Anduonohu umumnya harganya masih stabil dan stoknya cukup tersedia di tingkat pedagang pengecer maupun pada tingkat distributor.

Dia membeberkan, pantauan harga sembako di tiga pasar itu hampir setiap hari dilakukan kecuali pada hari libur. Hal ini dilakukan guna memastikan bahwa dari tiga pasar utama di kota itu tak ada perbedaan harga yang begitu mencolok.

"Kalaupun ada perbedaan harga antara satu pasar dengan pasar lainnya, biasanya masih dalam batas wajar. Sebab perlu dipahami, tidak semua kebutuhan pokok itu tersedia di pasar Sentra Kendari, ada juga di pasar Mandonga atau pasar Andonohu, dan begitu pula sebaliknya,"bebernya.

Dia menjabarkan, untuk beras Konawe, IR48 dan beras Ciliwung harganya antara Rp10.000 hingga Rp10.200 per kilogram,  gula pasir lokal seharga Rp15. 200 per kilogram. Smntara itu untuk harga minyak goreng premium, cukup bervariasi mulai dari Rp27.500 per kg, Rp28.000 per kg hingga  Rp30.000 perkg. Harga-harga komoditas ini ditawarkan pedagang di tiga pasar induk yang ada di Kota Kendari.

"Kalai untuk minyak goreng curah atau minyak yang tanpa merek, hingga minggu terakhir ini belum ada pedagang yang menjual di pasaran. Sebab rata-raya  stok yang dijual para pedagang sembako di pasaran adalah  minyak goreng bermerek atau minyak premium,"jelas Siti Saleha.

Selanjutnya kata mantan PJ Bupati Bombana itu, untuk harga daging sapi segar pada tiga pasar dijual mulai dari Rp130 ribu sampai Rp140 ribu per kg. Harga daging sapi ini tergantung tingkat kesegaran daging. Makin segar daging, harganya bisa makin tinggi.

"Rata-rata para penjual daging, akan menjual daging segarnya yang baru tiba dari rumah pemotongan dengan harga Rp140 ribu perkilo bahkan ada yang lebih dari itu. Tetapi bila daging sudah  tersimpan lebih dari 3 jam di penjual, maka pedagang akan menawarkan di bawah harga Rp130 sampai Rp135 ribu per kilogram nya. Sebab mereka juga takut bila dagingnya tak terjual, "bebernya.

Kemudian untuk telur ayam harga jualnya bervariasi antara Rp26.500 perkilogram hingga Rp28 ribu perkilogram dan ayam kampung antara Rp2.500 hingga Rp3.000 per butir. Sedangkan untuk ikan segar maupun ikan asing harnya juga tetap stabil tergantung dari jenis dan kualitasnya. Dimana untuk ikan sunu segar antara Rp60 ribu hingga Rp70 ribu perkilogram, ikan bandeng antara Rp20 ribu hingga Rp30 ribu perkilogram dan ikan laut kembung antara Rp40 ribu hingga Rp45 ribu perkilogramnya.

Lanjutnua, harga  cabe merah keriting, cabe merah rawit maupun cabe hijau juga masih terbilang stabil dan bervariasi antara Rp30 ribu  hingga Rp45 ribu perkilogram tergantung dari kualitas dan tingkat kesegaran saat di pasaran. Sementara bawang merah dan bawang putih juga tetap stabil, dimana masing-masing Rp30 ribu sampai 40 ribu per kilogram.

Untuk harga kebutuhan pokok lainya seperti, kacang-kacangan, sayur mayur, garam beryodium, dan makanan instan lainya harganya cukup stabil dan stoknya cukup banyak tersedia.

"Dari hampir semua jenis bahan pokok yang ada saat ini, hingga minggu terakhir di bulan Mei 2022, masih tergolong stabil dan persediaan cukup banyak ditemui di pasaran. Kami berharap ini akan tetap stabil hingga saat mendekati idul adha nanti. Sebab stoknya masih sangat tersedia di Sultra,"pungkasnya.



Jelang Lebaran, Harga Pangan di Kendari Terpantau Stabil
Minggu, 07 Apr 2024, Dibaca : 113 Kali
Sholat Tarawih di Masjid Raya Al-Kautsar, Wapres Ma\'ruf Amin \"Puasa Itu Spesial\"
Kamis, 21 Mar 2024, Dibaca : 49 Kali
Wapres RI Kunjungan Kerja di Sulawesi Tenggara
Kamis, 21 Mar 2024, Dibaca : 64 Kali

Tuliskan Komentar